header-int

PENYERAHAN BLT TAHAP IV DAN V DESA PURWASARI

Kamis, 03 Sep 2020, 20:54:08 WIB - 515 View
Bagikan
PENYERAHAN BLT TAHAP IV DAN V DESA PURWASARI

Pemerintah Desa Purwosari melalui gugus tugas penanganan covid-19 desa, rabu siang menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap IV dan V di Kantor Desa Purwosari. Dalam acara tersebut hadir pula Camat Merapi Barat Sumarno,SE.M.si Beserta PLD,PD, serta tripika Kecamatan Merapi Barat.

BLT DD Tahap IV dan V senilai 300.000 rupiah disalurkan kepada 26 warga desa purwosari yang terdampak pandemi covid-19 yang memang belum tercover oleh bantuan lainya dari pemerintah pusat maupun daerah yang bersumber dari Dana Desa. "ini merupakan wujud kepedulian dan kewaspadaan pemerintah maka BLT DD ditambahkan lagi 3 bulan" ucap Sumarno Camat Merapi Barat

Dalam acara tersebut juga terdapat acara penyerahan bantuan bagi anak yang memiliki kekurangan gizi dan pertumbuhan yang kurang normal diusianya (stunting) berupa Telur, Susu Formula, dam Vitamin Tambahan Bagi 7 orang anak di Desa Purwosari.

Pencegahan dan Pembebasan stunting memang sedang digalakkan oleh pemerintah Indonesia dan sudah menjadi Progam skala prioritas pemerintah secara nasional.

 

Unidha WEBSITE RESMI DESA PURWOSARI | KABUPATEN LAHAT
© 2025 Desa Purwosari Kec. Merapi Barat Follow Desa Purwosari Kec. Merapi Barat : Facebook Twitter Linked Youtube